Peraih Nobel Perdamaian Ramos Horta Menang Pilpres Timor Leste

Jose Ramos-Horta. (Foto: Narsum.id/humanrights.com)
Jose Ramos-Horta. (Foto: Narsum.id/humanrights.com)

Jakarta | Tokoh kemerdekaan dan peraih Nobel Perdamaian, Jose Ramos-Horta, mendeklarasikan kemenangannya dalam pemilu presiden Timor Leste, pada Kamis (21/04/2022).

Berdasarkan data administrasi pemilihan negara, Ramos Horta meraih hingga 62% suara dalam pemilihan yang berlangsung Selasa (19/04/2022) lalu. Sedangkan rivalnya, petahana Francisco Guterres, hanya meraih 37% suara.

“Saya telah menerima mandat ini dari rakyat kita, dari negara dalam demonstrasi besar-besaran atas komitmen rakyat kita terhadap demokrasi,” kata Ramos Horta yang dikutip dari Reuters.

Pada seremoni deklarasinya, ia juga mengatakan akan berupaya mengatasi ketidakstabilan politik negara yang didorong oleh perpecahan.

Ramos Horta adalah salah satu tokoh politik terpopuler di Timor Leste. Sebelumnya, ia pernah menjabat sebagai presiden Timor Leste dari 2007-2012, perdana menteri dari 2006-2007 dan menteri luar negeri dari 2002-2006.

Baca Juga :   Starbucks Berencana Membuka 30 Gerai Baru di Thailand

Salah satu harapan Ramos Horta adalah membawa Timor Leste menjadi anggota ASEAN ke-11 tahun ini, atau paling lambat tahun depan. Saat ini, Timor Leste berstatus sebagai pengamat di ASEAN.

Ramos Horta akan dilantik pada 20 Mei mendatang, bertepatan dengan ulang tahun kedua puluh pemulihan kemerdekaan Timor Leste. []