Sinopsis Shooting Stars, Kisah Pekerja Belakang Layar Industri Hiburan

Shooting Stars
Drama Korea Shooting Stars
Shooting Stars
Drama Korea Shooting Stars

Jakarta – Shooting Stars merupakan Drama Korea (Drakor) yang mengisahkan orang-orang yang bekerja di belakang layar industri hiburan yang membuat seorang bintang mejadi bersinar. Orang belakang layar seperti tim PR, manajer, dan reporter berjasa besar bagi kesusesan seseorang di dunia entertainment.

Shooting Stars, drama persembahan tvN yang bisa disaksikan di Viu mulai 23 April 2022 mendatang. Drakor bergenre komedi romantis terbaru ini, disutradarai oleh Lee Soo Hyun dan naskahnya ditulis oleh Lee Choi Young Woo.

Drama ini mengisahkan pemimpin tim PR dari sebuah perusahaan manajemen bernama Oh Han-Byeol yang diperankan oleh Lee Sung-Kyung. Ia memiliki keterampilan yang sangat baik dalam pidato dan manajemen krisis.

Sementara Gong Tae-Sung yang diperankan Kim Young-Dae berperan sebagai aktor top dari perusahaan manajemen tempat Oh Han-Byeol bekerja. Dia sangat dicintai penggemarnya lantaran citranya sebagai orang yang baik dan sopan.

Baca Juga :   PKN Sukses Gelar Rapimnas Pertama, Politikus Akbar Faizal Turut Hadir
Shooting Stars
Drama Korea Shooting Stars. (Foto:Viu)

Namun, Gong Tae-Sung memiliki sisi lain yang berbeda, di mana dia keinginan yang kuat untuk menang. Gong Tae-Sung sendiri memiliki temperamen yang tinggi. Tak heran ia selalu bertengkar dengan Oh Han-Byeol hampir dalam segala hal, dari sinilah kemudian hubungan antara mereka berkembang secara romantis.

Shooting Stars menjadi drakor comebacknya Lee Sung Kyung setelah terakhir kali menjadi pemeran utama di Dr. Romantic 2 pada tahun 2020 silam. Dalam drama ini, dia akan beradu chemistry dari rasa benci menjadi cinta dengan Kim Young Dae, aktor yang namanya kian melesat usai bintangi drama makjang The Penthouse.

Drama Shooting Stars juga disebut-sebut menjadi ajang reuni para pemeran The Penthouse lainnya. Sebab, mulai dari Yoong Jong Hoon hingga Ha Do Kwon main bareng disini. []

Baca Juga :   Menparekraf Bakal Bangun Sekolah Pendidikan Pariwisata di Labuan Bajo